TNI  

Dandim 0825 Hadiri Malam Anugrah, Dalam Rangka Hari Jadi Banyuwangi Yang Ke-251

banner 468x60

Banyuwangi, BULETININDO.COM – Letkol Kav Eko Julianto Ramadan, M. Tr. (Han) Dandim 0825/Banyuwangi hadiri Malam Anugrah dalam rangka hari jadi Banyuwangi yang ke-251 yang bertempat di Taman Blambangan Banyuwangi. (18-12-2022)

Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Hj. Ipuk Fiestiandani, S.Pd Bupati Banyuwangi, Letkol Kav Eko Julianto Ramadan, M.Tr.Han Dandim 0825/Banyuwangi, Kombes Pol Deddy Foury Millewa, S.H., S.I.K., M.I.K. Kapolresta Banyuwangi, Letkol Kav Eko Julianto Ramadan, M.Tr.Han Dandim 0825/Banyuwangi serta tamu undangan lainnya

Dalam kegiatan tersebut Kodim 0825/Banyuwangi mendapatkan piagam penghargaan sebagai instansi yang telah berhasil dalam pemberantasan covid-19 yang ada di wilayah Kabupaten Banyuwangi. Piagam penghargaan tersebut di berikan oleh Bupati Banyuwangi kepada Dandim 0825

Hj. Ipuk Fiestiandani, S.Pd Bupati Banyuwangi menyampaikan,”semoga di hari jadi Banyuwangi yang Ke-251semakim maju dan sukses. Kabupaten Banyuwangi dapat menjadi contoh Kabupaten lainnya di Indonesia,”ucapnya

“Semoga Banyuwangi semakin di depan dalam segi Ekonomi, Pendidikan, Kesehatan, sumber daya manusia, Pariwisata serta Budaya,”ucapnya

Desa yang ada di Banyuwangi sekarang tidak ada yang tertinggal, semua Desa di Banyuwangi sudah menjadi Desa yang berkembang,”tambahnya

Semoga Banyuwangi semakin sejahtera, semakin terdepan amin ya rabbal alamin,”pungkasnya.

Sumber : Pendim 0825

Pewarta : rds